Sebagai pelopor perguruan tinggi nasional berkelas dunia, UGM menerapkan komitmennya dengan terus berinovasi dalam mewujudkan lulusan yang berkarakter mulia dan mampu berkembang serta menerapkan hasil belajarnya pada masyarakat maupun tempat kerjanya.
Arsip:
Berita Utama
Revolusi Industri 4.0 telah mendorong lahirnya Pendidikan 4.0 dan menguatkan kebutuhan inovasi dalam metode pembelajaran dengan meman- faatkan Teknologi Informasi dan Komunikasi.
Untuk meningkatkan pemahaman tentang produksi film dokumenter, Pusat Inovasi dan Kajian Akademik UGM menyelenggarakan Pelatihan Produser Video Dokumenter. Pelatihan bertempat di Ruang Nusantara, Hotel UC Universitas Gadjah Mada ini diikuti lebih dari 100 peserta. Kegiatan yang dibuka oleh Dr. Hatma Suryatmojo selaku Kepala Pusat Inovasi dan Kajian Akademik ini terlaksana dari tanggal 17 – 18 Juli 2018, dibagi menjadi 4 kelas dengan materi yang sama.
Materi pertama diberikan oleh Tegus Supriyadi praktisi dari CNN Indonesia.