Senin 19 Maret 2018 PIKA menyelenggarakan Pelatihan Pembuatan Video Dokumenter bekerjasama dengan WatchDoc. Kegiatan yang dilaksanakan selama 3 hari ini diikuti oleh lebih dari 70 peserta yang terdiri dari dosen/ tenaga kependidikan di fakultas dan pusat studi serta perwakilan mahasiswa yang tergabung dalam UKM bidang jurnalistik.
Hari pertama diawali dengan materi tentang storyline, script, dan teknik pengambilan gambar. Peserta berlatih membuat storyline dan script dengan arahan yang disampaikan oleh Ari Trismana. Dilanjutkan Teguh Supriyadi (Produser Acara CNN Indonesia) menyampaikan materi terkait teknik pengambilan gambar.
Pada hari kedua peserta yang sudah terbagi menjadi beberapa kelompok mengambil gambar untuk dijadikan bahan pembuatan video. Beberapa kelompok fokus pada storyline awal dan tidak sedikit pula yang beralih ke plan-B untuk membuat storyline baru. Selepas makan siang semua video dibahas dan didiskusikan bersama pemateri dan kelompok lainnya. Dari diskusi tersebut peserta diberi kesempatan untuk memperbaiki video yang dibuat agar menghasilkan gambar yang lebih baik.
Pada hari terakhir, peserta memanfaatkan waktu yang tersisa untuk memperbaiki video mereka. Saking semangatnya beberapa kelompok melakukan pengambilan gambar ulang untuk menghasilkan video yang lebih baik. Disela-sela waktu yang tersisa peserta melakukan editing akhir untuk menghasilkan video yang akan ditonton bersama-sama diakhir acara. WatchDoc mengaku puas dengan hasil akhir peserta meski dengan waktu pembuatan yang singkat mereka dapat menghasilkan video yang luar biasa.